17.11.12

aku bebas

aku terbebas
aku berlari melompat terbang melayang
menembus batas ambang logika

bahagia aku di dalamnya

aku bebas lebih dari burung di udara

aku bebass

ya aku bebas!
indahnya kebebasan ini
tak mungkin ku lupa

16.11.12

lelah

aku lelah dengan setiap kamarahanmu
aku sudah muak!

aku rindu kamu yang menerima aku apa adanya
kamu yang mau mengerti aku
dan kamu yang peduli dengan perasaanku

mungkin kamu yang kurindu  sedang pergi
pergi dari dirimu

harapanku hanya satu
kamu yang kurindu kembali pada dirimu

13.11.12

sunyi

ruangan ini begitu sunyi
hanya ada suara air yang menetes
dan suara bisikan tak bertuan

aku terlena dalam kesunyian ini
kunikmati setiap suara dari air yang menetes
kunikmati setiap suara bisikan itu

sunyi inilah inspirasiku
inspirasi untuk tetap diam
inspirasi untuk tetap menjaga keheningan ini

biarkan suasana ini tetap sunyi
biarkan aku menikmati kesunyian ini

8.11.12

aku harus berubah

aku terbuai
waktu begitu cepat berlalu
dan aku tak menyadari itu

aku terlena
indah dunia begitu membutakan
dan aku tersesat di dalamnya

aku berusaha kembali pada permulaan
ingin memutar kembali waktu yang telah lewat
ingin memilih jalan lain yang harus ku tempuh

percuma
sekeras apapun aku berusaha
hasilnya tetap sama

aku tak dapat kembali  pada permulaan

lantas apa yang harus aku lakukan?

aku harus berubah
ya! aku harus berubah

meski terlambat
aku harus berubah

karena aku harus jadi lebih baik

bahagia


akhirnya bahagia itu kembali
ia menghampiriku
dengan senyum
dengan canda
dan dengan gelak tawa

bahagia itu indah
mengapuskan murka dan angkara
mendamaikan jiwa ini

bahagia ini lebih dari sekedar bahagia
karena ia datang setelah rasa sakit
dan ia yang mengobati sakit itu

bahagia
selalu di cari oleh siapapun dan kapanpun
akan tetapi ia hanya datang pada orang yang tepat
pada saat yang tepat

bahagia
jika kau pergi lagi
maka kembalilah lain kali

4.11.12

sakit


sakit
apa kamu tahu sakit itu?

kamu memang tak akan tahu
karena kamulah penyebab sakit itu

tak sadarkah kamu
atau kamu memang tak berperasaan
tak peduli dengan sakit yang kau buat

ingatkah kamu dengan kata kata manismu dahulu kala
apakah itu semua kebohongan?
atau dusta belaka

mungkin kamu lupa
karena itu semua sudah terlalu lama

kau


kaulah yang paling benar
tak ada kesalahan satupun yang melekat pada dirimu

itukah yang kau pikir?

sadarlah,
kau adalah manusia
kau di ciptakan dengan jutaan kekurangan

sadarlah,
tak ada yang paling benar didunia ini kecuali tuhan

lantas,
kenapa kau berani mengadiliku dengan begitu hina?
memojokkanku dengan semua kesalahanku
tanpa mau mendengar penjelasanku
tanpa mau mengerti perasaanku

ingatlah
tuhan yang menciptakanmu begitu pemaaf
mengapa kau begitu keras menyalahkanku
tanpa mau memaafkanku?
bahkan hanya untuk mendengar kata maaafku kau tak mau

snapshot